Apa itu citric acid?
Citric acid merupakan kandungan yang dapat ditemukan pada buah jeruk, lemon, grapefruit, dan beri-berian. Tidak seperti jenis acid lainnya, citric acid ini meskipun masuk ke dalam kelompok Alpha Hydroxy Acids (AHA) namun memiliki sifat antioksidan didalamnya Jadi, karena citric acid memiliki sifat antioksidan ia tidak hanya sebagai peeling agent saja melainkan dapat juga untuk melindungi kulit dari faktor eksternal seperti paparan sinar matahari, debu atau polusi, bakteri, serta radikal bebas lainnya.
Manfaat citric acid untuk kulit
- Mencerahkan kulit
- Penangkal radikal bebas
- Mild eksfoliator
- Mengurangi gejala penuaan dini
- Meratakan warna kulit
Citric acid dapat dicampur dengan apa?
Citric acid dapat dipakai dengan vitamin c, niacinamide, dan kandungan lainnya tetapi tidak boleh dicampur dngan retinol.
Siapa yang dapat menggunakan citric acid?
Semua jenis kulit bahkan kulit sensitif pun dapat memakai citric acid. Terutuk pemilik kulit kusam, memiliki noda kehitaman, dan garis-garis halus sangat disarankan melakukan eksfoliasi menggunakan kandungan ini.