Apa itu Linoleic Acid?
Linoleic acid atau vitamin F merupakan omega-6 yang juga salah satu bentuk dari fatty acids yang berguna untuk kesehatan tubuh. Linoleic acid mempengaruhi pada proses regenrasi sel dan kesehatan rambut. Linoleic tidak bisa diproduksi sendiri oleh tubuh oleh sebab itu kandungan ini berjenis essensial. Di dalam tubuh membutuhkan linoleic acid untuk komponen dalam struktur ceramide. Linoleic acid dapat diproduksi secara alami pada berbagai jenis minyak seperti sunflower, rosehip, atau grape seed oil.
Manfaat linoleic acid untuk kulit
- Melembabkan kulit
- Meredakan jerawat ringan
- Menjaga skin barrier
- Meratakan warna kulit akibat hiperpigmentasi
- Meredakan inflamasi
Linoleic acid dapat dicampur dengan apa?
Linoleic acid dapat dicampur dengan semua kandungan apapun.
Siapa yang dapat menggunakan linoleic acid?
Semua jenis kulit dapat memakai kandungan ini. Bagi pemilik kulit kering, skin barrier rusak, dan terdapat beberapa jerawat ringan dapat memakai linoleic acid.